Wajib Nonton, Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Turkmenistan di RCTI Malam Ini

CIkal Bintang Raissatria
Siaran langsung timnas Indonesia vs Turkmenistan di RCTI malam ini. (Foto: Instagram/@asnawi_bhr)

SURABAYA, iNewsKutai.id – Stasiun televisi RCTI akan menayangkan siaran langsung pertandingan timnas Indonesia vs Turkmenistan di FIFA Matchday, malam ini.

Timnas Indonesia akan bentrok dengan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (8/9/2023) malam ini. Pertandingan ini penting untuk mendongkrak peringkat FIFA Indonesia yang saat ini diposisi 150 dunia.

Jika mampu memenangkan pertandingan nanti malam, poin timnas Indonesia akan bertambah menjadi 1052.87. Skuad Garuda berpotensi menyalip Hong Kong (149, 1049,74 poin), dan Liberia (148, 1049,94 poin). 

Tidak heran, pelatih Shin Tae-yong jauh-jauh hari sudah mencanangkan kemenangan dalam laga ini. Meski waktu persiapan tidak banyak, dia memastikan anak asuhnya siap untuk laga nanti.

Dia pun berharap pemainnya bisa memberikan yang terbaik dalam laga tersebut. 

“Dan setelah lawan Argentina memang ini TC yang baru untuk berkumpul. Jadi persiapan tidak begitu panjang tapi tetap ada harapan yang tinggi gitu,” kata Shin, Kamis (7/9/2023). 

Pelatih asal Korea Selatan itu juga berharap kepada suporter timnas memenuhi Stadion GBT untuk meningkatkan mental pemain.

“Saya berharap pertandingan besok banyak yang hadir ke stadion. Dan banyak yang dukung, dukungan penuh untuk Timnas Indonesia. Pasti akan ada hasil yang terbaik buat masyarakat,” ujarnya.

Berdasarkan jadwal yang rilis, siaran langsung Indonesia vs Turkmenistan di FIFA Matchday akan dimulai pukul 20.00 WITA di Stadion Gelora Bung Tomo.

Artikel ini telah tayang di iNews.id pada Jumat 8 September 2023

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network