Proses Naturalisasi Terkendala, Timnas Indonesia Tanpa Kevin Diks di Kualifikasi Piala DUnia 2026

Andika Rachmansyah
Naturalisasi Kevin Diks, calon pemain timnas Indonesia ditargetkan baru rampung pada 2025. (foto: ist/instagram)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Publik sepak bola Tanah Air tampaknya harus bersabar untuk bisa melihat Kevin Diks berseragam timnas Indonesia. Kevin Diks dipastikan belum bisa memperkuat tim Merah Putih pada November mendatang.

Anggota  Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan, proses naturalisasi Kevin Diks tidak bisa dikebut karena masih dalam proses transisi pemerintahan. Ditargetkan, Kevin baru bisa berseragam timnas Indonesia pada Maret 2025.

“Seperti yang kami sampaikan, masih proses (naturalisasi Kevin Diks) kan bahwa pemerintahannya saja masih ini (masa transisi). Tapi kita optimistis Maret 2025 (rampung),” kata Arya, Rabu (30/10/2024).

Menurutnya, proses naturalisasi Kevin Diks masih panjang. Bek berusia 28 tahun itu harus melalui persetujuan DPR dan pemerintah, kemudian pengambilan sumpah WNI, hingga perpindahan federasi.

Dengan demikian, Kevin Diks dipastikan belum bisa memperkuat timnas Indonesia pada November mendatang saat menjamu Arab Saudi dan Jepang.

Editor : Abriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network