BALIKPAPAN, iNewsKutai.id - Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud mewacanakan pemanfaatan lahan eks Puskib untuk membangun sekolah unggulan. Pasalnya, lahan yang berada di Kelurahan Mekar Sari, Kota Balikpapan tersebut sudah 13 tahun terbengkalai.
Rudy sangat menyayangkan karena lahan potensial yang berada di tengah kota Balikpapan itu dibiarkan terlantar hingga belasan tahun. Dia berharap, lahan seluas 3,8 hektare tersebut bisa dimanfaatkan untuk kepentingan publik.
"Kita akan berkoordinasi dengan Pemkot Balikpapan, opsi terbaik untuk masyarakat Balikpapan karena orientasi kita harus yang dibutuhkan masyarakat,"tegasnya dalam kunjungan ke lahan eks Puskib, Rabu (12/3/2025).
Rudy mengaku ada tiga opsi untuk memanfaatkan lahan tersebut dan dibutuhkan masyarakat. Mulai dari rencana membangun sekolah unggulan (boarding school), rumah sakit dan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).
Namun, untuk pemanfaatannya masih menunggu hasil sengketa hukum yang rencananya baru akan diputuskan pada April mendatang.
“Mudahan selesai April. Setelah itu secara paralel kita akan rencanakan pembangunan sesuai kebutuhan masyarakat,” tegas Gubernur.
Selain lahan eks Puskib, Rudy Mas'ud didampingi Sekprov Sri Wahyuni dan Asisten Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Ujang Rachmad juga meninjau Mess Pemprov Kaltim di Jalan Ery Suparjan, Klandasan Ulu.
.
Gubernur meminta agar mess yang memiliki 14 kamar dengan 32 tempat tidur bisa dikelola dengan baik, sehingga bisa meningkatkan penerimaan daerah.
Rudy juga meninjau Hotel Royal Suite. Dia mengaku akan segera berdiskusi dengan manajemen Royal Suite terkait okupansi yang dilaporkan turun sampai 50 persen.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait