Keji, KKB Papua Bantai 9 Warga Sipil di Nduga Termasuk Pendeta

Omega Batkorumbawa
KKB Papua membantai 9 warga sipil termasuk seorang pendeta di Nduga. (Foto: Dok/Ist)

JAYAPURA, iNewsKutai.id - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali melakukan kekejian dengan membantai warga di Kampung Nogolaid, Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Sabtu (16/7/2022). Sembilan orang tewas termasuk seorang pendeta.

KKB pimpinan Egianus Kogoya membantai warga sipil menggunakan senjata api dan senjata tajam seperti parang serta panah. Direktur Reskrimum Polda Papua Kombes Faizal Rahmadani yang dikofirmasi membenarkan jika terjadi pembunuhan warga sipil oleh KKB Papua.

Dia mengungkapkan, laporan sementara, ada 10 korban kekejian KKB di mana 9 di antaranya tewas. Sedangkan satu orang lainnya kritis.

"Memang benar ada insiden penyerangan terhadap warga sipil hingga mengakibatkan 10 orang mengalami luka tembak, sembilan orang di antaranya meninggal," ujarnya, Sabtu (16/7/2022). 

Identitas korban yang meninggal yakni Pdt Elias Serbaye (54), Yulius Watu, (23), Habertus Goti (41), Daenk Maramli (41), Taufan Amir (42), Johan (26), Alex (45), Yuda Hurusinga, Has Jon (41) dan Sirajudi (27).

Sementara korban selamat dalam kondisi kritis bernama Sudirman. Mereka semua sudah dievakuasi ke Puskesmas Kenyam. Kombes Faizal menambahkan, saat ini aparat keamanan dari Satgas Damai Cartenz sudah berada di lapangan melakukan penyelidikan guna memastikan ada atau tidaknya korban lagi dalam penyerangan brutal tersebut.

"Pelakunya diduga KKB pimpinan Egianus Kogoya. Saat ini tim Satgas Damai Cartenz sudah berada di tempat kejadian perkara (TKP) bersama anggota Polres Nduga dan anggota TNI," pungkasnya.

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network