NEW YORK, iNewsKutai.id - Perjuangan Arsy Hermansyah pada ajang pencarian bakat di Amerika Serikat tidak sia-sia. Putri pasangan Anang Hermansyah-Ashanti itu menyabet gelar juara kategori usia 5-10 tahun untuk 6 genre lagu yang dibawakan WCOPA di Amerika.
Arsy pun mengibarkan bendera Merah Putih di atas panggung. Sukses Arsy ini pun dibagikan Ashanty di sosial media miliknya.
"Alhamdulillah ya Allah. Berkat doa dan supportnya teman-teman semua dan masyarakat Indonesia. Arsy yang diusia 7 tahun bisa menang di kategori junior Awards di 8 lagu yang dinyanyikan," tulis Ashanty, Minggu (31/7/2022).
"Selain juara 1, Arsy juga dapat 6 medali emas dan 2 medali perak," tulisnya.
Ashanty mengaku jika prestasi yang diraih Arsy Hermansyah itu menjadi hal membanggakan bagi dirinya dan keluarga.
"Dan paling utama dan membanggakan, Arsy menang OVERALL WINNER juara 1 di umur 5-10 tahun untuk genre lagu yang dibawakan di WCOPA," tulisnya.
Diakuinya lagi, prestasi yang dilakukan Arsy maka otomatis dirinya berhasil membawa pulang ke Indonesia 14 penghargaan.
"Alhamdullilah, total penghargaan yang Arsy bawa pulang sebanyak 14 penghargaan. Bangga lihat bendera Indonesia berkibar, bangga dengan perserta Indonesia yang lain," tulisnya lagi.
"Terima kasih semua doa dan supportnya," tulisnya.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait