Arsenal Juara Community Shield 2023, Mikel Arteta Bidik Trofi Liga Primer

Abriandi/iNewsKutai.id
Pelatih Arsenal Mikel Arteta membidik trofi Liga Primer usai meraih gelar juata Community Shield 2023. (foto: liga primer)

LONDON, iNewsKutai.id - Arsenal juara Community Shield 2023 usai mengalahkan Manchester City di Wembley Stadium, London, Minggu (6/8/2023) malam. Kemenangan ini membuat pelatih Mikel Arteta percaya diri dengan potensi pemainnya di Liga Primer.

The Gunners secara mengejutkan mengalahkan Manchester City yang notabene juara Liga Inggris dan juara Eropa. Arsenal menang lewat drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 1-1 pada waktu normal.

Man City lebih dulu unggul lewat gol Coly Palmer pada menit 77. Leandro Trossard kemudian menyamakan kedudukan pada detik-detik akhir pertandingan dan memaksakan adu penalti.

Pelatih Arsenal Mikel Arteta memuji semangat juang pemainnya yang pantang menyerah hingga detik terakhir. Dia pun berharap ini akan menjadi awal dari lebih banyak gelar pada musim 2023/24.

"Rasanya luar biasa. Saya pikir tidak ada yang lebih baik daripada memenangkan trofi di Wembley dan melawan tim terbaik di dunia. Kami melakukannya seperti yang seharusnya," ujar Arteta dilansir laman Liga Primer, Senin (7/8/2023).

"Ini mengangkat semangat, keyakinan, dan segalanya. Kami hanya ingin bermain lebih baik dan memenangkan pertandingan (di Liga Primer). Itulah yang harus kami lakukan," kata Arteta.

Musim lalu, Arsenal harus kembali mengubur mimpi meraih trofi Liga Primer setelah keteteran pada pekan-pekan terakhir kompetisi. Padahal, The Gunners sempat memimpin klasemen selama 248 hari sebelum disalip Manchester City yang keluar sebagai juara.

Untuk itu, Arteta menuntut anak asuhnya memulai Liga Primer dengan catatan positif. Nottingham Forest akan menjadi ujian pertama tim asal Kota London itu pekan depan.

"Saya tidak peduli dengan catatan hanya satu tim dari 12 juara Community Shiel yang mampu meraih trofi Liga Primer. Kami akan mengubah narasi itu. Kami akan segera bersiap pertandingan melawan Nottingham Forest,"ucapnya.

Penjaga gawang Arsenal, Aaron Ramsdale, berharap kemenangan yang mengakhiri rentetan delapan kekalahan saat melawan Man City meningkatkan kepercayaan diri The Gunners ketika kedua tim bertemu lagi pada 7 Oktober.

"Ini adalah tanda bahwa kita bisa mengalahkan Manchester City dalam pertandingan besar. Saya tidak yakin seperti apa perjalanan musim ini, tetapi kami siap untuk terus berjuang,"pungkasnya.

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network