Dia mengaku sudah memiliki formulasi agar pemainnya menikmati pertandingan dan tidak terpengaruh teror suporter lawan. Menurutnya, tekanan dari suporter lawan adalah hal lumrah dan bagus untuk mental pemain.
Shin Tae-yong menyebut sudah menyiapkan mental anak asuhnya menghadapi atmosfir yang akan dihadapi di Stadion Basra.
"Pemain saya akan menikmati pertandingan walaupun suporter Irak memberikan tekanan. Kami akan memberikan yang terbaik untuk membawa momentum untuk kami,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers, Rabu (15/11/2023).
Mantan pelatih timnas Korsel itu menyebut jika kehadiran fans di stadion merupakan hal lumrah dalam sepak bola Asia. Menurut dia, situasi tersebut sudah sering dijumpainya sehingga sudah memiliki formulasi untuk mengatasi tekanan suporter.
"Kami akan mengerahkan yang terbaik, dan sudah mempersiapkan mental dengan baik untuk pertandingan nanti,” pungkasnya.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait