SENDAWAR, iNewsKutai.id - Viral ajudan bupati Kutai Barat FX Yapan diduga menganiaya sopir truk pengangkut CPO. Secara brutal, korban dipukuli dan ditendang hingga terkapar di jalan.
Penganiayaan itu disebut terjadi di Jembatan Kinong (Jenang Danum) Kutai Barat, Kalimantan Timur, Rabu (20/12/2023). Saat itu, rombongan bupati Kutai Barat baru saja mengikuti sebuah acara di Tanjung Isuy, Kecamatan Bongan yang digelar DPC PDI Perjuangan.
Dari pengakuan korban, saat itu sedang jalan turunan dan rusak berat sehingga tidak memberi jalan. Apalagi, muatan kendaraannya sangat berat.
"Bukan tidak memberi jalan tapi menghindari jalan rusak," kata korban dalam rekaman yang beredar.
Dalam rekaman yang beredar di media sosial, pria yang diduga ajudan bupati itu menarik paksa keluar sopir dari kabin truk. Saat terjatuh ke aspal, pria tersebut melayangkan tendangan ke wajah sopir truk.
Tidak cukup sampai disitu, pria yang mengenakan setelan baju merah dan celan hitam itu terus menendang sopir malang tersebut. Seorang pria lainnya yang diduga FX Yapan hanya menyaksikan penganiayaan tersebut.
Baru beberapa saat kemudian, dia menarik sang ajudan pergi saat sopir truk itu sudah terkapar di aspal.
"Bupati kok kayak gitu, aduh," ucap pria yang diduga merekam kejadian tersebut dalam bahasa daerah.
Video tersebut juga merekam sebuah mobil Fortuner yang diduga dikendarai bupati FX Yapan. Mobil tersebut kemudian meninggalkan korban begitu saja.
Korban yang sudah terkapar kemudian ditolong sejumlah pengendara dan warga sekitar. Sopir tersebut bahkan tidak mampu berdiri dan harus dipapah warga.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait