Imam Masjid di Balikpapan Meninggal saat Pimpin Shalat Subuh, Dikenal Rutin Ngaji sambil Jaga Apotek
BALIKPAPAN, iNewsKutai.id - Imam Masjid Al Ulaa Balikpapan, Andi Syamsul Bahri meninggal saat memimpin shalat subuh berjamaah pada Selasa (2/1/2024). Selama hidup, dia dikenal rutin mengaji sambil menjaga apotek miliknya.
Detik-detik meninggalnya imam yang akrab disapa Haji Andi itu terekam kamera CCTV masjid. Dalam rekaman yang dibagikan akun Instagram @banjarbaru.info, shalat subuh diikuti tiga shaf jamaah.
Awalnya, shalat berjalan normal dan Haji Andi memimpin dengan baik. Namun, saat sujud pertama, almarhum tidak kunjung bangun. Seorang jamaah di belakangnya sempat menaikkan kepala melihat kedepan.
Tiba-tiba, tubuh Haji Andi ambruk dan membuat jamaah di belakangnya langsung mengambilalih posisi imam memimpin shalat hingga selesai.
Informasi yang dihimpun, pemilik Apotek Arif Rahman memang rutin menjadi imam di Masjid Al Ulaa Balikpapan. Sehari-hari, almarhum menjaga apotek miliknya.
Disela aktivitasnya, Haji Andi rutin mengaji sambil melayani pembeli. Mengaji sudah menjadi rutinitas keseharian pria yang dikaruniai 5 orang anak, terdiri dari 4 laki-laki dan 1 perempuan.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait