Lagi, Kebakaran Hanguskan 8 Unit Rumah di Kota Bangun

Abriandi
Sebanyak delapan unit rumah di Desa Liang, Kota Bangun, Kutai Kartanegara ludes dilalap Si Jago Merah. (foto: ist)

TENGGARONG, iNewsKutai.id - Kebakaran besar kembali melanda permukiman padat di Kota Bangun, Kutai Kartanegara, Senin (22/4/2024). Sebanyak delapan unit rumah di Desa Liang ludes dilalap Si Jago Merah.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 10.00 WITA tersebut diduga dipicu korsleting listrik. Sebelum api membesar, asap terlihat membumbung dari salah satu rumah di RT 002.

Konstruksi bangunan yang terbuat dari kayu membuat api dengan cepat membesar. Selain itu, letak rumah warga yang berdekatan ditambah tiupan angin yang cukup kencang membuat api merembet dengan cepat. 

Kebakaran itu membuat warga sekitar panik dan berusaha menyelamatkan barang berharganya. Sebagian lainnya berusaha memadamkan api dengan menggunakan mesin alkon.

Dinas Pemadam Kebakaran Kukar Sektor Kota Bangun menurunkan dua unit armadanya untuk memadamkan api. Setelah berjuang sekitar satu jam, api akhirnya berhasil dipadamkan.

Berdasarkan data Damkar, ada delapan unit rumah yang ludes masing-masing 5 rumah di RT 001 dan 3 rumah di RT 002. Akibatnya, delapan kepala keluarga atau 30 jiwa kehilangan tempat tinggal.

Selain itu, kebakaran ini juga mengakibatkan 9 rumah ikut mengalami kerusakan. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Namun, kerugian ditaksir mencapai Rp4,5 miliar.

Sebelumnya, 5 unit rumah juga ludes terbakar di Kota Bangun pekan lalu. Pihak aparat desa bahkan sudah melakukan upaya pendinginan dengan menyiram rumah warga di tengah cuaca panas yang melanda Kukar.

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network