Selamat! Persib Bandung Juara Liga 1 2023/2024, Akhiri Puasa Gelar Satu Dekade

Rio Eristiawan
Persib Bandung juara Liga 1 2023/2024 usai menghajar Madura United 3-1 pada final leg kedua babak Championship Series. (foto: ig/persib bandung)

BANGKALAN, iNewsKutai.id - Persib Bandung juara Liga 1 2023/2024 usai menghajar Madura United 3-1 pada final leg kedua babak Championship Series di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024) malam.

Maung Bandung menjadi kampiun dengan aggregat gol 6-1 setelah pada leg pertama menang telak 3-0. Hasil ini membuat Persib mengakhiri puasa trofi setelah terakhir kali meraih gelar juara Liga Indonesia pada 2014 silam.

Ini menjadi gelar ketiga Persib pada era Liga Indonesia setelah sebelumnya meraih trofi pada musim 1994/1995, 2014, dan sekarang 2014. Tim asal Kota Bandung itu pun berhak memasang tiga bintang di jersey mereka.

Jika ditotal dengan era perserikatan, Persib meraih delapan trofi sepanjang sejarah yakni pada 1937, 1959/1961, Perserikatan 1986, 1989/1990, 1993/1994.

Gelar juara Persib semakin lengkap setelah penyerangnya David da Silva dipastikan mendapat predikat top skorer di musim ini. David yang menyumbang satu gol dalam laga ini merupakan torehan gol ke-30 musim ini.

Jalannya Pertandingan

Persib Bandung mengambil inisiatif menyerang sejak awal pertandingan. Gawang Madura United bahkan sudah bergetar ketika sundulan David Da Silva pada menit ke-6 membentur mistar.

Pada menit ke-12, Fachrudin Aryanto memiliki peluang untuk membawa Madura United memimpin tetapi sundulannya masih melebar ke sisi kiri gawang lawan.

Pada menit ke-14, giliran Jacob William Mahler mencoba peruntungan dengan  tendangan keras dari luar kotak penalti namun dengan mudah diamankan kiper Persib Bandung, Kevin Rey Mendoza. 

Ciro Alves mencoba untuk membawa Maung Bandung memimpin pada menit ke-21, tetapi pergeraknya harus dihentikan pemain Madura United di dalam kotak penalti dan wasit tak menganggapnya sebagai pelanggaran.

Ciro Alves kembali mendapat peluang emas untuk membawa Persib Bandung memimpin pada menit 33. Sayang, sepakan kaki kanannya masih melambung tinggi dan membuat gawang Madura United tetap aman.

Editor : Abriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network