Untuk laga nanti malam, dirinya punya banyak pilihan karena seluruh pemainnya dalam kondisi bugar. Tidak hanya itu, seluruh skuad sangat antuasias untuk bermain di final dan memenangkan trofi.
Tidak hanya itu, mereka juga ingin mengakhiri rekor buruk melawan Arema FC di final pramusim. Huistra pun mengaku sudah memiliki formulasi untuk membawa Borneo FC meraih gelar juara.
"ni pertemuan ketiga kalinya dengan Arema di Final tentu kami sudah mempersiapkan bagaimana caranya Borneo untuk memenangkan partai Final dan kami sudah sangat siap,"tegasnya dilansir dari laman resmi Borneo FC, Minggu (4/8/2024).
Bek kiri Borneo FC, Leo Guntara menambahkan jika seluruh pemain sudah satu visi untuk membawa pulang gelar juara. Mereka tidak ingin kembali kalah dalam laga final melawan Arema FC.
Leo pun optimistis kali ini Borneo FC akan membawa pulang trofi ke Samarinda.
"Tentu kita sangat siap untuk pertandingan besok dan kita siap memberikan yang terbaik. Insya Allah kami menang,"pungkasnya.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait