Kabar Buruk, Bek Tangguh Timnas Indonesia Cedera Jelang Lawan Australia

Reynaldi Hermawan
Bek timnas Indonesia, Kevin Diks cedera saat FC Copenhagen melawan Chelsea, Jumat (7/3/2025) dini hari. (foto: ist)

Setelah mendapat perawatan beberapa saat, tim medis memutuskan Keivn Diks tak bisa melanjutkan pertandingan. Dia kemudian digantikan Munashe Garananga. 

FC Copenhagen pada akhirnya bisa memperkecil kedudukan melalui torehan Gabriel Pereira menit ke-79. Duel berakhir 2-1 untuk kemenangan The Blues.

Sejauh ini, FC Copenhagen belum mengumumkan seberapa parah cedera Kevin Diks. Namun, ini menjadi kabar buruk bagi timnas Indonesia yang sedang bersiap menghadapi dua laga krusial melawan Australia (20 Maret) dan Bahrain (25 Maret).

Tenaga Kevin Diks sangat dibutuhkan dalam dua laga tersebut untuk mempertebal sektor pertahanan. Pada laga debutnya bersama timnas Indonesia saat melawan Jepang, Kevin Diks juga mangalami cedera.

Editor : Abriandi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network