Pasangan Aulia Rahman Basri-Rendi Solihin Pemenang Pilkada Kukar versi Hitung Cepat SCL Taktika

Abriandi
Pasangan calon bupati-wakil bupati Kutai Kartanegara, Aulia Rahman Basri-Rendi Solihin meraih suara terbanyak versi hitung cepat SCL Taktika. (foto: ist)

TENGGARONG, iNewsKutai.id - Pasangan calon bupati-wakil bupati Kutai Kartanegara, Aulia Rahman Basri-Rendi Solihin keluar sebagai peraih suara terbanyak dalam pemungutan suara ulang Pilkada Kukar versi lembaga survei SCL Taktika, Sabtu (19/4/2025).

Berdasarkan hasil hitung cepat, pasangan yang diusung PDIP dan Partai Gelora itu meraih 56,56 persen suara. Sementara dua rivalnya yakni Dendi Suryadi-Alif Turiadi meraup 29,13 persen suara dan Awang Yacoub Lukman-Ahmad Zais dengan 14,31 persen suara.

CEO SCL Taktika, Iqbal Themi mengatakan, hitung cepat dilakukan secara mandiri dengan mengambil 400 Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebagai sampel.

Menurutnya, data dari lapangan diverifikasi secara manusia oleh tim data centre dan verifikasi faktual pada TPS terpilih.

"Hasil hitung cepat, pasangan Aulia Rahman Basri-Rendi Solihin meraih suara terbanyak dengan raihan 56,56 persen," kata Iqbal dalam konferensi pers di Tenggarong, Sabtu (19/4/2025).

Iqbal menambahkan, hitung cepat yang dilakukan SCL Taktika menggunakan metode stratified random sampling dengan margin error kurang dari 1 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Meski demikian, dia menegaskan jika perhitungan suara tersebut bukan merupakan hasil resmi dan meminta semua pihak untuk menunggu hasil hitung manual KPU Kutai Kartanegara. 

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network