JAKARTA, iNewsKutai.id - Kecelakaan maut bus siswa SMK Lingga Kencana Depok ternyata terekam oleh salah seorang penumpang yang sedang live TikTok dalam perjalanan pulang.
Rekaman tersebut diunggah akun @wargajakarta.id dan viral di media sosial. Siswa yang terekam melakukan live TikTok bernama Nico dan diduga merupakan salah seorang korban selamat.
Dalam video terlihat remaja pria sedang live dengan latar belakang interior bus. Dia sempat menyapa penontonnya dengan melambaikan tangan ke kamera.
Siswa SMK Lingga Kencana live TikTok sesaat sebelum kecelakaan maut di Subang. (foto: ist)
Tiba-tiba, terdengar teriakan dari siswa lainnya yang panik. Diduga, saat itu bus mengalami masalah teknis hingga akhirnya mengalami kecelakaan.
"Allahuakbar, Allahuakbar, Astagfirullah," teriak penumpang bus dalam rekaman video.
Live TikTok tersebut sempat terhenti beberapa saat sebelum terdengar suara benturan keras.
Tidak berapa lama kemudian, siswa yang melakukan live TikTok kembali muncul dan mengabarkan jika mereka mengalami kecelakaan. Remaja pria itu terlihat mengalami memar di bagian pelipis dan berada di luar bus.
Sementara di sekitarnya, terdengar suara teriakan dan tangisan orang lain terdengar dari latar belakang live itu.
"Sumpah guys, gue kecelakaan. Bentar ya guys, bentar ya. Remnya blong," katanya.
Sebelumnya, rombongan siswa SMK Lingga Kencana yang menumpangi bus Trans Putera Fajar mengalami kecelakaan di Jalan Raya Kampung Palasari, Desa Palasari, Ciater, Subang, Sabtu (11/5/2024) malam.
Akibat kecelakaan maut tersebut, 10 orang siswa meninggal dan satu orang lainnya pengendara sepeda motor yang melintas di sekitar lokasi kejadian. Kemenhub memastikan, bus tersebut tidak terdaftar dan masa uji berkala sudah habis.
artikel ini telah tayang di inews.id
Editor : Abriandi