get app
inews
Aa Text
Read Next : Tak Dilepas FC Twente, Mees Hilgers Absen Lawan Jepang dan Arab Saudi

Selangkah Lagi Jadi WNI, Calvin Verdonk Bakal Debut saat Timnas Indonesia Lawan Filipina

Selasa, 04 Juni 2024 | 15:36 WIB
header img
Calvin Verdonk ditargetkan bisa membela timnas Indonesia saat melawan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (foto: pssi)

JAKARTA, iNewsKutai.id – Calvin Verdonk selangkah lagi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Pemain berdarah Belanda itu diharapkan debut saat timnas Indonesia melawan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024).

DPR menyetujui untuk memberikan status kewarganegaraan Indonesia kepada Calvin Ronald Verdonk dan Jens Raven dalam sidang paripurna ke-19 Tahun sidang 2023-2024 yang digelar di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (4/6/2024) hari ini. 

"Kami meminta persetujuan kepada rapat paripurna hari ini, apakah permohonan pemberian pertimbangan kewarganegaraan Republik Indonesia atas Nama saudara Calvin Ronald Verdonk dan saudara Jens Raven dapat disetujui?," tanya Puan.

"Setuju," jawab anggota dewan yang hadir di ruang rapat.

Dengan adanya persetujuan tersebut, pimpinan DPR akan meneruskan proses persetujuan pemberian kewarganegaraan Calvin Verdonk dan Jens Raven dengan mekanisme selanjutnya

Naturalisasi keduanya sisa menunggu keputusan presiden dan pengambilan sumpah sebagai WNI. Hal ini membuat PSSI optimistis Calvin Verdonk bisa membela Timnas Indonesia saat melawan Filipina.

"Untuk Calvin ini kita targetkan (main melawan) Filipina. Kalau Irak, kan tinggal sekian hari (sudah mendekati)," jelas  Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi. 

Menurutnya, semua pihak sedang bekerja keras untuk merampungkan naturalisasi pemain itu. Alasannya, tenaga Calvin dibutuhkan pelatih Shin Tae-yong untuk menambah kekuatan Skuad Garuda. 

Apalagi, peluang timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 terbuka lebar. Saat ini, tim Garuda berada di posisi kedua Grup F dengan poin 7 di bawah Irak.

Sementara Vietnam di posisi ketiga dengan poin 3 dan Filipina ada di posisi keempat dengan poin 1.  Indonesia butuh minimal satu kemenangan untuk memastikan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tidak hanya itu, kemenangan akan memastikan tiket timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia 2027. 

artikel ini telah tayang di inews.id

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut