Masih dalam laporannya, WSJ menyebut jika modifikasi tersebut mencerminkan kekhawatiran pejabat militer AS jika Ukraina akan mengingkari janjinya untuk tidak menyerang wilayah Rusia dengan senjata yang disediakan AS.
Sebelumnya, Moskow telah berulang kali memperingatkan Washington bahwa memberikan senjata berat ke Ukraina berisiko membawa Rusia dengan AS dan NATO dalam konflik secara langsung.
Menanggapi laporan tersebut, Pentagon enggan memberikan komentar dengan dalih keamanan nasional. Sementara militer Ukraina enggan menanggapi laporan tersebut.
(Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com dengan judul : AS Diam-diam Modifikasi HIMARS yang Dikirim ke Ukraina, Tujuannya…)
Editor : Abriandi
Artikel Terkait