Hadang Pesawat Pengangkut Gubernur Papua Lukas Enembe, Massa Bersenjata Serang Bandara Sentani

Fredy Nuboba
Massa Lukas Enembe menyerang Mako Brimob Polda Papua. Mereka juga menyerang Bandara Sentani. (foto: ist)

JAYAPURA, iNewsKutai.id - Ratusan massa bersenjata pendukung Gubernur Papua Lukas Enembe mengamuk di Jayapura. Mereka menyerang Bandara Sentani. Mereka diduga hendak menggagalkan penerbangan yang mengangkut Lukas Enembe.

Aksi anarkistis ini merupakan buntut penangkapan Lukas Enembe oleh penyidik KPK di sebuah rumah makan di Jayapura, Selasa (10/1/2023). Selain bandara, massa juga terlebih dulu menyerang Mako Brimob Polda Papua.

Penyebabnya, Lukas Enembe terlebih dulu diamankan di lokasi tersebut. Beruntung, pasukan Brimob yang bersiapa berhasil menghalau massa yang beringas dengan tembakan ke udara dan gas air mata.

Sementara di Bandara Sentani, massa juga melakukan aksi anarkistis dengan menerobos masuk bandara. Akibatnya, dua penerbangan dibatalkan yakni Trigana Service dan Wings Air karena kondisi landasan tidak steril.

Namun, sebelum aksi massa di Bandara Sentani, Lukas Enembe sudah lebih dulu diterbangkan ke Jakarta dengan menggunakan pesawat Trigana Air Service PK RAW dari Jayapura menuju Jakarta dan transit di Makassar.

(Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com dengan judul : Massa Pendukung Lukas Enembe Mengamuk di Bandara, 2 Penerbangan Dibatalkan)

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network