JAKARTA, iNewsKutai.id - iPhone masih menjadi smartphone impian banyak orang. Ekslusifitas dan kekuatan brand yang ditawarkan membuat handphone besutan Apple ini dibanderol dengan harga selangit.
Bagi yang memiliki dana berlebih, tentu membeli iPhone di store resmi seperti iBox menjadi pilihan utama. Namun, untuk penggemar iPhone dengan dana minim tidak jarang mengambil jalan pintas untuk bisa memiliki ponsel pintar ini.
Salah satunya dengan membeli produk ex internasional yang umum dijual di store tidak resmi maupun dijual secara online. Namun, tidak jarang ada seller nakal yang mengklaim iPhone ex inter ini sebagai iPhone Ori dari iBox.
Agar tidak tertipu penjual nakal, berikut cara membedakan iPhone Ori dari iBox dengan iPhone ex inter.
1. iPhone Ori iBox dan Ex Inter
iPhone ex inter merupakan ponsel seken yang sudah digunakan pemakai di luar negeri kemudian diimpor ke Indonesia oleh penjual. Dalam prosesnya, dipastikan terjadi penurunan kualitas terutama dari sisi baterai.
Sedangkan iPhone iBox merupakan produk resmi Apple yang dijual secara resmi di Indonesia. Produknya pun dijamin asli 100 persen.
2. Kode Negara
iPhone ori iBox memiliki kode negara. Untuk Indonesia memakai kode PA/A, ID/A, FE/A. Sedangkan iPhone Ex Inter, kode negaranya akan berbeda dengan ketiga kode tersebut. Hal ini menunjukan bahwa perangkat tersebut berasal dari luar negeri.
3. Garansi Resmi
Sebagai distributor resmi Apple di Indonesia, iBox selalu memberikan garansi dalam setiap pembelian semua produk. Hal ini tidak berlaku untuk iPhone Ex Inter karena sebelumya sudah digunakan pemakai pertama di luar negeri.
Lantaran diimpor ke Indonesia dalam bentuk barang bekas, secara otomatis perangkat tersebut tidak memiliki garansi Indonesia, karena pembelian tidak dilakukan secara resmi.
4. SIM Card
iPhone ori iBox bisa menggunakan semua jenis kartu SIM di Indonesia. Hal ini berbeda dengan iPhone Ex Inter yang terkadang hanya bisa menggunakan satu atau terbatas hanya pada provider tertentu.
5. Perbedaan Harga
Harga antara iPhone ori iBox dengan Ex Inter ibarat langit dan bumi. iPhone di store resmi dijual mahal karena jaminan kualitas dan garansi yang diberikan.
Sedangkan iPhone ex inter relatif lebih murah karena bisa saja produk tersebut rusak dalam jangka waktu tidak lama karena merupakan barang bekas. Selain itu, penjual tidak akan memberikan masa garansi seperti yang ditawarkan iBox.
Demikian cara membedakan iPhone ori iBox dengan Ex Inter. Hal ini bisa menjadi rujukan ketika memutuskan membeli iPhone.
(Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com dengan judul : Ini 5 Perbedaan Iphone Ori iBox dengan iPhone Ex Inter)
Editor : Abriandi
Artikel Terkait