Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, 13 Orang Tewas Termasuk Anak-Anak

Aditya Pratama
Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara menyebabkan 13 orang meninggal dunia dan puluhan orang mengalami luka-luka. Foto: iNews.id

JAKARTA, iNewsKutai.id - Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jumat (3/3/2023) mengakibatkan 13 orang warga sekitat tewas termasuk anak-anak. Beberapa di antara korban mengalami luka bakar 100 persen.

Berrdasarkan data Posko kebakaran di Koramil 01/Koja seperti dilansir iNews, 13 korban yang meninggal dunia terdiri dari 10 dewasa dan 3 anak-anak. Belasan jenazah saat tersebut dievakuasi ke RS Polri Kramat Jati untuk di autopsi.

Selain itu, sebanyak 50 orang yang terdiri dari 49 orang dewasa dan 1 anak-anak mengalami luka bakar. Korban dirawat di sejumlah rumah sakit seperti RSUD Koja, RS Tugu, RS Pelabuhan, RS Pertamina, dan RS Cipto Mangunkusumo.

Jumlah ini diperkirakan masih akan bertambah karena sejumlah warga melaporkan keluarganya hilang. Salah satunya adalah Iis (21) warga Kelurahan Rawa Badak, Jakarta Utara. 

Dari 4 anggota keluarganya, satu orang yakni Iqbal berusia 9 tahun belum ditemukan. Sementara yang lainnya tengah di rawat Rumah Sakit Koja karena mengalami luka bakar 

"Jadi, anak-anak tiga, satu umur 9 tahun yang hilang, si Iqbal. Kanza lagi dirawat. Satu lagi, Ilyaz," ujar Iis saat ditemui di RS Koja, Sabtu (4/3/2023) dini hari. 

Editor : Abriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network