RAYONG, iNewsKutai.id - Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timor Leste pada laga pamungkas Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Thailand, nanti malam. Menghadapi laga menentukan ini, skuad Garuda Muda dituntut tidak hanya sekadar menang.
Situasi timnas Indonesia U-23 tidak menguntungkan. Kekalahan 1-2 saat jumpa Malaysia di laga perdana membuat posisi skuad Garuda Muda untuk melaju ke babak semifinal cukup sulit.
Kekalahan itu membuat kans lolos otomatis ke babak 4 besar nyaris tertutup. Indonesia kini berada di peringkat dua Grup B di bawah Malaysia yang menjaga peluang melaju ke semifinal.
Satu-satunya peluang terbesar Garuda Muda melaju ke semifinal adalah melalui jalur runner up terbaik. Untuk menjaga peluang tersebut, anak asuh Shin Tae-yong wajib memaksimalkan laga kontra Timor Leste, nanti malam.
Tidak hanya sekadar menang, Ramadhan Sananta dkk wajib mendulang gol sebanyak-banyak untuk menjaga selisih gol dengan tim lain yang memperebutkan tiket runner up terbaik.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait