Indonesia U-23 tercatat dua kali bentrok dengan Turkmenistan pada Pra Olimpiade 2012. Sayangnya, dua laga itu berakhir dengan kekalahan. Indonesia takluk 1-3 di pertemuan pertama pada 23 Februari 2011 dan 0-1 di laga kedua pada 9 Maret 2011.
Namun, saat ini Indonesia memiliki skuat berbeda dibanding 12 tahun lalu dan persiapan yang sangat matang. Laga melawan Taiwan menjadi contoh di mana mereka dicukur 9 gol tanpa balas.
Pelatih Shin Tae-yong pun sangat percaya diri anak asuhnya bisa menyegel tiket otomatis ke Qatar tahun depan. Dia sangat yakin mencetak sejarah sebagai pelatih pertama yang membawa timnas Indonesia U-23 ke putaran final.
"Saya sangat yakin seperti timnas senior, masuk ke putaran akhir. Timnas U-23 juga pasti bakal seperti itu," kata Shin Tae-yong seusai latihan di Lapangan Sriwedari, Solo, Minggu (10/9/2023).
Jika berhasil memenangkan laga atau minimal bermain imbang, hasil tersebut akan menjadi sejarah di mana timnas Indonesia U-23 untuk pertama kalinya akan tampil di putaran final Piala Asia U-23.
Pertandingan Indonesia U-23 vs Turkmenistan bisa disaksikan di RCTI dan secara live streaming.
Link live streaming Indonesia U-23 vs Turkmenistan bisa disaksikan melalui www.visionplus.id
Editor : Abriandi
Artikel Terkait