Gara-gara Gapura, Warga Dua Desa di Maluku Tenggara Bentrok, Delapan Orang Tertembak

Dheddy Rumangun
Ilustrasi bentrokan.(Foto:Dok iNews.id)

TUAL, iNewsKutai - Bentrok antarwarga kembali pecah di Maluku Tenggara. Kali ini, warga Ohoi Kelanit dan Ohoi Loon di Kecamatan Kei Kecil terlibat saling serang pada Sabtu (5/2/2022). Akibatnya, delapan orang dilaporkan tertembak dan dua mengalami luka bacok.

Pantauan iNews di lokasi kejadian, kedua kelompok warga desa bertetangga ini saling serang dengan menggunakan senjata tajam seperti pedang, busur panah, batu, kembang api hingga senapan angin dan tombak. Beberapa kali terdengar letusan senjata dan para warga tampak menenteng parang. 

Lokasi bentrok terjadi tepat di pertigaan Jalan Ngilngof. Saat itu, warga Ohoi Kelanit sedang membangun gapura. Namun, muncul warga Ohoi Loon yang tidak terima karena merasa tanah itu milik mereka hingga berujung saling serang. 

"Ada yang mengalami luka-luka. Luka robek dan terkena tembakan senapan angin. Di antara mereka juga ada yang membawa senapan angin,” ujar Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol M Roem Ohoirat, Sabtu (5/2/2022).

Dalam aksi ini, Kapolres Tual AKBP Dax Emanuelle Samson Manuputty langsung turun ke tengah bentrokan warga tanpa pengawalan. Dia mencoba menenangkan dan mengamankan situasi hingga akhirnya bentrok dapat diredam setelah berdatangan pasukan tambahan TNI dan Polri. 

Warga meminta kepada aparat untuk segera menangkap biang kerok dari pemicu permasalahan sengketa tanah tersebut. Menurut mereka, selama ini warga dua desa bertetangga tersebut akur dan damai. 

Mereka menuding suasana mulai berubah akibat adanya provokator yang mencoba mengadu domba antara kedua warga desa bertetangga. Saat ini situasi di lokasi sudah kondusif. Aparat TNI Polri masih berjaga ketat di kedua desa tersebut.

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network