Apalagi, Indonesia yang memastikan lolos ke putaran ketiga akan berhadapan dengan tim-tim papan atas Asia. Dibutuhkan lapangan yang bagus agar permainan timnas Indonesia bisa lebih apik seperti saat bermain di Hanoi, Vietnam.
Pencapaian lolos ke putaran ketiga ini menjadi sejarah tersendiri karena untuk pertama kalinya Skuad Garuda sukses melaju ke babak ketiga. Sebanyak 18 negara yang akan bermain di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sejauh ini, sudah ada 16 negara yang memastikan lolos ke babak tersebut. Mulai dari Qatar, Jepang, Korea Selatan, Oman, Iran, Uzbekistan, Irak, Timnas Indonesia, dan Arab Saudi.
Kemudian ada Yordania, Uni Emirat Arab, Bahrain, Australia, China, Kirgistan dan Palestina. Timnas Indonesia menjadi satu-satunya wakil dari ASEAN
artikel ini telah tayang di inews.id
Editor : Abriandi
Artikel Terkait