Berita Duka! Mantan Wakil Presiden ke-19 Hamzah Haz Meninggal Dunia

Rico Afrido Simanjuntak
Mantan wakil presiden ke-9 RI Hamzah Haz dikabarkan meninggal dunia, Rabu (24/7/2024). (foto: antara)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Mantan wakil presiden ke-9 RI Hamzah Haz meninggal dunia, Rabu (24/7/2024). Kabar duka itu disampaikan politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Achmad Baidowi. 

“Innalillahi wainna ilaihi roji’uuun. Telah wafat DR. KH. Hamzah Haz pada jam 09.30 di Klinik Tegalan,” ungkapnua kepada SINDOnews, Rabu (24/7/2024). 

Pria yang akrab disapa Awiek itu menjelaskan, jenazah almarhum sudah dimandikan untuk kemudian disalatkan di masjid milik Hamzah Haz, Jalan Nenas, Bogor. 

"Semoga Almarhum diampuni segala dosanya, diberikan Syafaat dari Rasulullah SAW dan pantas masuk SyurgaNya. Kepada anak dan cucu Beliau beserta keluarga besar Bapak Hamzah Haz diberikan kesabaran dan keteguhan iman. Amiiiin ya Rabb," pungkasnya.

Hamzah Haz yang juga ketua umum PPP merupakan wapres ke-19 Indonesia. Dia menjabat pada periode 2001-2004 di era Presiden Megawati Soekarnoputri.

Hamzah Haz terpilih sebagai wapres dalam sidang istimewa MPR setelah mengungguli Susilo Bambang Yudhoyono dan Akbar Tandjung. Hamzah Haz kemudian memncalonkan diri sebagai presiden pada Pemilu 2004 bersama Agum Gumelar namun kalah.

Artikel ini telah diterbitkan di halaman inews.id 

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network