Sadar telah melakukan kesalahan, Duke buru-buru minta maaf dan memberikan klarifikasi. Dia mengaku tidak bermaksud menyenggol suporter Garuda.
"Saya hanya ingin meminta maaf soal komentar usai pertandingan. Saya bukannya tidak menghormati orang Indonesia. Saya frustrasi dengan hasilnya," tulis Duke di Instagram Story.
"Saya tidak mengerti jika Anda (suporter Indonesia) melakukan itu (nyanyi Tanah Airku) saat menang, imbang atau kalah. Jadi saya meminta maaf atas kesalahan apa pun, tidak ada selain rasa hormat," tulisnya lagi.
Rasa frustasi Duke cukup wajar karena mereka sudah percaya diri bisa memenangkan laga. Namun, kini timnas Indonesia justru duduk di peringkat keempat klasemen sementara Grup C dengan 2 poin di atas Australia di tangga kelima berbekal nilai 1.
artikel ini telah tayang di inews.id
Editor : Abriandi
Artikel Terkait