get app
inews
Aa Read Next : Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023: Menanti Pembuktian Shin Tae-yong

Shin Tae-yong Ternyata Sudah Prediksi Timnas Indonesia Kebobolan Duluan

Senin, 20 Desember 2021 | 11:29 WIB
header img
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong.(Foto:Dok MPI)

SINGAPURA, iNews.id - Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia Shin Tae-yong ternyata sudah memprediksi anak asuhnya bakal kebobolan terlebih dahulu saat berhadapan dengan Malaysia pada partai pamungkas Grup B Piala AFF 2020.

Karena itu, sebelum masuk lapangan, pelatih asal Korea Selatan itu mewanti-wanti skuad Garuda untuk tidak panik jika kemasukan gol. Sebaliknya, dia meminta agar pemainnya tetap konsentrasi dan bermain sesuai strategi yang diinginkan.

"Sebelum pertandingan kami mengadakan team meeting, saya tegaskan walaupun kemasukan jangan panik dan harus melakukan permainan yang diinginkan," kata Shin Tae-yong ketika memberikan keterangan pers pascalaga.

Pada laga di National Stadium, Minggu (19/12/2021) malam, Malaysia memang sempat memberi kejutan setelah unggul lebih dulu. Gawang Nadeo Agrawinata berhasil dijebol Kogileswaran Raj ketika pertandingan baru memasuki menit 13. Dia memanfaatkan kesalahan Irfan Jaya saat menghalau bola dari area penalti.

Irfan Jaya kemudian membayar lunas kesalahannya tersebut setelah mencetak dua gol dan membawa Indonesia unggul. Tim Merah Putih akhirnya menutup pertandingan dengan skor 4-1 lewat tambahan gol dari Pratama Arhan dan Elkan Baggott.

"Kami juga memberi semangat supaya pemain lebih percaya diri dan jangan kalah dari segi mental serta harus menang duel. Semakin lama, semakin berkembang tim ini. Jadi saya senang," ujarnya.

Dia memuji pemainnya yang mampu merespons ketertinggala dari Malaysia dengan baik lalu menciptakan banyak gol. Shin Tae-yong mengaku pernah mengalami situasi serupa saat membesut Korea Selatan pada ajang Piala Asia Timur 2017. 

Saat itu lawannya pun tidak mudah, yakni Jepang. Namun, Taeguk Warriors mampu dibuatnya bangkit dan menang dengan skor sama 4-1.

"Tapi setelah itu, pesan yang sama saya sampaikan ke para pemain. Jangan panik, tetap bermain seperti saat kami berlatih. Lalu, skor akhirnya 4-1. Hari ini, hal yang sama terjadi," ungkapnya lagi.

Indonesia pun lolos ke semifinal Piala AFF 2020 sebagai juara Grup B. Di laga berikutnya, Evan Dimas cs akan berhadapan dengan Singapura.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut