get app
inews
Aa Read Next : Terima Kasih Tim Garuda!

Gawat, Empat Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Laga Kontra Turkmenistan

Selasa, 05 September 2023 | 12:55 WIB
header img
Empat pemain timnas Indonesia cedera jelang laga FIFA Matchday kontra Turkmenistan. (foto: pssi)

SURABAYA, iNewsKutai.id - Tim nasional Indonesia tampaknya tidak akan turun dengan kekuatan penuh pada FIFA Matchday kontra Turkmenistan. Penyebabnya, ada empat pemain pilar yang cedera.

Timnas Indonesia sudah mulai menggelar latihan di Lapangan Thor, Surabaya, Senin (4/9/2023). Latihan dipimpin langsung pelatih Shin Tae-yong.

Dalam latihan perdana yang berlangsung selama satu jam dari pukul 17.00 sampai 18.00 WIB itu, Shin Tae-yong hanya memberikan menu latihan recovery karena para pemain baru tiba dan berkumpul dan tiba di Surabaya pada Senin siang.

Rencananya, hari ini Selasa (5/9/2023), Shin Tae-yong baru akan memberikan menu latihan intensif. Pelatih asal Korea Selatan itu ingin memberikan penilaian terkait kondisi terkini para pemainnya. 

"Karena latihannya kan hanya recovery saja, jadi tidak bisa terlalu tahu kondisi para pemain. Tapi kalau besok (hari ini) sudah mulai latihan normal, jadi bisa tahu kondisi pemainnya," ujarnya Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI, Selasa (5/9/2023).

Sayangnya, kekuatan timnas Indonesia dipastikan akan berkurang pada laga kontra Turkmenistan. Penyebabnya ada empat pemain yang cedera yakni Shayne Pattynama, Yakob Sayuri, Yance Sayuri, dan Dimas Drajad.

Mereka mengalami masalah saat sedang membela klub masing-masing di liga. Shin Tae-yong menyebut kemungkinan besar keempatnya absen dalam laga di Stadion Gelora Bung Tomo nanti.

"Shayne, Yacob, Yance, dan Dimas empat orang ini cedera di liga, jadi kemungkinan besar absen pertandingan tanggal 8 September," ucapnya.

Untuk menambal kekuatan timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil empat pemain pengganti dari skuad timnas Indonesia U-23 Indonesia yang sedang menjalani pemusatan latihan di Solo.

Mereka adalah Alfeandra Dewangga, Donny Tri Pamungkas, dan Dzaky Asraf. "Mereka akan menggantikan pemain yang absen. Jadi tidak ada wajah baru yang dipanggil,"pungkasnya.

Sesuai jadwal, laga FIFA Matchday timnas Indonesia vs Turkmenistan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (8/9/2023). Laga ini menjadi kesempatan bagi tim Merah Putih untuk mendongkrak rangking FIFA.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut