get app
inews
Aa Text
Read Next : Wasit Kontroversial Asal Arab Pimpin Laga Indonesia vs China, Bikin Australia Kalah dari Bahrain

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Vietnam: Saatnya Patahkan Kutukan 

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:42 WIB
header img
Link live streaming timnas Indonesia vs Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F Zona Asia, malam ini. (foto: ilustrasi/afc)

HANOI, iNewsKutai.id - Link live streaming timnas Indonesia vs Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F Zona Asia bisa diperoleh di artikel ini.

Timnas Indonesia kembali bertemu Vietnam pada leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) malam ini. Laga akan berlangsung mulai pukul 20.00 WITA.

Laga ini krusial bagi kedua tim dalam upaya melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia. Bagi Indonesia, pertandingan ini lebih dari sekadar meraih kemenangan.

Laga ini menjadi momentum untuk mematahkan kutukan tim Merah Putih saat bermain di Vietnam. Dalam 20 tahun terakhir, Indonesian tidak pernah menang saat bersua tuan rumah.

Indonesia terakhir kali menang di Vietnam pada fase grup Piala AFF 2004 silam. Saat itu, turnamen masih menggunakan format Piala Tiger dan Indonesia menang 3-0 atas Vietnam.

"Rekor selalu bisa dipecahkan, jika kita tidak memenangkan Vietnam lagi dalam 20 tahun terakhir. Tapi saya yakin rekor itu akan dipecahkan sekarang," tegas pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI, Selasa (26/3/2024).

Indonesia memiliki modal positif menghadapi laga ini. Pada pertemuan pertama di Jakarta, skuad Garuda meraih poin penuh setelah memenangkan laga dengan skor tipis 1-0.

Selain itu, Shin Tae-yong memiliki senjata baru dalam laga ini. Dua pemain naturalisasi Thom Haye dan Ragnar Oeratmangoen sudah bisa membela timnas Indonesia setelah merampungkan perpindahan federasi.

Thom Haye pun sudah tidak sabar menjalani debutnya. Dia dan Ragnar berpeluang diturunkan dari menit pertama melawan Vietnam.

"Persiapan kami sangat bagus meski kami mengalami beberapa masalah pada pekan lalu. Tetapi, saya merasa baik. Kami memiliki beberapa sesi latihan yang bagus, jadi saya pikir kami sudah siap dengan baik," tutur pemain asal SC Heerenveen di Eredivisie tersebut.

Thom Haye mencoba menganalisis pertandingan match pertama ketika Indonesia menang 1-0 atas Vietnam.

"Mereka (Vietnam) bisa bermain sangat fisik, jadi saya pikir Anda harus mempersiapkan diri untuk ituJadi saya pikir sangat penting bagi kita untuk tetap fokus dalam hal itu," pungkasnya.

Berikut link live streaming timnas Indonesia vs Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F Zona Asia bisa diklik di sini.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut