get app
inews
Aa Text
Read Next : Fitur Baru WhatsApp, Begini Cara Membisukan Panggilan Nomor Tidak Dikenal

7 Aplikasi untuk Melacak Nomor HP Tidak Dikenal, Deteksi Panggilan Penipuan

Selasa, 28 Mei 2024 | 09:47 WIB
header img
7 Aplikasi untuk melacak nomor HP tidak dikenal penting diketahui di tengah maraknya aksi penipuan online. (foto: ilustrasi/ist)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Aplikasi untuk melacak nomor handphone (HP) tidak dikenal penting diketahui di tengah maraknya aksi penipuan online dan panggilan spam.

Panggilan nomor tidak dikenal dan terjadi berkali-kali tentu sangat mengganggu. Kejadian panggilan dari nomor tidak dikenal ini dialami banyak pengguna HP di tengah era serba terhubung dengan information technology (IT).

Beberapa di antaranya merupakan panggilan spam maupun pelaku penipuan online yang mengincar keuntungan materil dari korbannya. Untuk mengetahui panggilan spam tersebut, ada beberapa metode yang bisa digunakan untuk melacak pemilik nomor HP.

Penggunaan aplikasi pelacak hingga layanan database online bisa digunakan. Setidaknya ada 7 aplikasi untuk mengidentifikasi nomor misterius yang mengganggu kenyamanan. Simak ulasan berikut:

7 Aplikasi untuk Melacak Nomor HP Tidak Dikenal

1. Getcontact

Aplikasi ini paling populer digunakan di Indonesia untuk melacak nomor kontak dan memberi tag untuk memudahkan identifikasi. Pengguna lain juga dapat melihat tag dan nama kontak Anda, membantu membangun database komunitas yang saling membantu.

2. CallApp

Aplikasi untuk melacak nomor HP tidak dikenal selanjutnya adalah CallApp. Aplikasi ini dapat mengidentifikasi spammer dan telemarketer, memberikan nada dering khusus untuk kontak Anda, serta memungkinkan pencadangan dan perekaman panggilan.

3. Mr. Number

Aplikasi selanjutnya adalah Mr Number. Aplikasi ini dapat menampilkan nama dan foto pemilik nomor, melindungi Anda dari panggilan spam dan penipuan, serta memberikan notifikasi panggilan mencurigakan.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut