VIENNA, iNewsKutai.id - 10 kota ternyaman di dunia untuk ditinggali kembali dirilis. Untuk ketiga kalinya secara berturut-turut, Vienna, Austria menjadi kota terbaik untuk ditempati.
Ini menegaskan reputasi Vienna sebagai kota dengan kekayaan budaya yang luar biasa dan layanan publik yang tak tertandingi. Vienna dikenal akan keunggulannya dalam lima kategori utama yang dinilai, dengan mencatatkan nilai sempurna (100) dalam empat kategori tersebut.
Meskipun demikian, skor untuk budaya dan lingkungan sedikit menurun menjadi 93,5, yang dipengaruhi oleh kurangnya acara olahraga besar di kota ini.
"Tahun ini, Vienna sekali lagi mendapat nilai sempurna untuk empat dari lima kategori, meskipun skor budaya dan lingkungannya kurang sempurna yaitu 93,5, karena kurangnya acara olahraga besar,” kata Wakil Industri Direktur Barsali Bhattacharyya di EIU dalam sebuah wawancara seperti dikutip forbes Minggu (30/6/2024).
Secara keseluruhan, kawasan Eropa Barat tetap menjadi kawasan paling layak huni di dunia, dengan delapan kota mereka masuk dalam 20 kota teratas. Kopenhagen, Denmark, menempati posisi kedua dalam daftar ini untuk tahun ketiga berturut-turut, sementara Zurich, Swiss, berhasil menyingkirkan Melbourne, Australia, untuk menduduki peringkat ketiga.
Bhattacharyya juga menyoroti peningkatan kemampuan hidup global dalam setahun terakhir meskipun masih ada risiko yang berhubungan dengan stabilitas ekonomi.
Tingginya inflasi dan hambatan ekonomi lainnya telah menjadi penyebab seringnya protes di seluruh dunia. Salah satu temuan menarik dari survei ini adalah kemajuan signifikan kota-kota di negara berkembang dalam meningkatkan standar kelayakan hidup mereka.
Berikut ini adalah daftar 10 kota terbaik untuk dihuni di dunia versi survei tersebut:
1. Vienna, Austria
2. Copenhagen, Denmark
3. Zurich, Switzerland
4. Melbourne, Australia
5. Calgary, Canada
6. Geneva, Switzerland
7. Sydney, Australia
8. Vancouver, Canada
9. Osaka, Jepang
10. Auckland, Selandia Baru
Kota-kota ini diakui karena kualitas hidup yang tinggi, akses yang baik terhadap layanan publik, dan lingkungan yang mendukung. Eropa Barat dan negara-negara maju lainnya mendominasi daftar ini, menunjukkan komitmen mereka terhadap kualitas hidup penduduk mereka.
artikel ini telah tayang di idxchannel.com
Editor : Abriandi