get app
inews
Aa Text
Read Next : Bobol Rumah Pemudik di Kembang Janggut, Maling Spesialis Rumah Kosong Ditangkap

Jaga Keselamatan Pemudik, Dishub Kaltim Gelar Ramp Check Angkutan Lebaran Mulai 21 Maret

Rabu, 05 Maret 2025 | 21:38 WIB
header img
Dishub Kaltim akan melakukan ramp check angkutan Lebaran mulai 21 Maret 2025. (foto: ilustrasi/dok MPI)

SAMARINDA, iNewsKutai.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltim akan memulai ramp check angkutan umum jelang Lebaran. Pemeriksaan ini mencakup seluruh moda transportasi, baik darat, sungai, laut, maupun udara, mulai 21 Maret 2025.

Plt Kepala Dinas Perhubungan Kaltim, Irhamsyah mengatakan, ramp check akan dilakukan mulai H-10 dan H+10 Lebaran. Fokus utama pemeriksaan adalah kelengkapan administrasi kendaraan, izin proyek, dan surat izin mengemudi (SIM) pengemudi. 

Dishub Kaltim juga akan memastikan tidak ada sopir 'tembak' yang mengemudikan angkutan mudik.

Sementara untuk aspek teknis akan dilakukan pemeriksaan teknis menyeluruh mulai dari kondisi ban, rem, dan komponen lainnya. Pemeriksaan akan dilakukan  sebelum kendaraan diberangkatkan.

"Kendaraan yang tidak layak akan kami keluarkan dari operasional, dan kami akan memberlakukan batasan-batasan kendaraan," jelasnya di Samarinda, Rabu (5/3/2025).

Dishub Kaltim akan bekerja sama pengusaha angkutan umum untuk memastikan semua kendaraan yang beroperasi dalam kondisi layak.

"Jika ada kendaraan yang tidak layak, kami akan sarankan untuk mengganti komponen yang rusak. Bahkan, kendaraan yang sangat tidak layak tidak akan kami izinkan untuk berangkat," tegasnya.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut