Sipropam Polres dan Subdenpom VI/1-2 Berau Gelar Razia THM, Begini Hasilnya

Abriandi
Ilustrasi Polisi Militer dan Propam melakukan razia THM. (foto: ist)

TANJUNG REDEB, iNewsKutai.id - Sipropam Polres Berau bersama Subdenpom VI/1-2 Berau melakukan razia gabungan ke sejumlah tempat hiburan malam (THM) yang beroperasi di wilayah Kabupaten Berau, akhir pekan lalu.

Razia ini menargetkan personel TNI/Polri yang berpotensi melakukan pelanggaran hukum di tempat hiburan. “Sasaran razia gabungan ini adalah personel TNI dan Polri yang masuk ke THM,” ungkap Kasipropam Polres Berau AKP Agus Suwardi, dalam keteranganya dikutip Rabu (3/5/2023).

Razia dilakukan di tiga lokasi yakni Kafe Buana di Jalan H Isa III Tanjung Redeb, kemudian Kafe Golden di Jalan AKB Sanipah I Tanjung Redeb, dan Kafe Cita Rasa di Jalan Dr Soetomo Tanjung Redeb. 

Hasilnya, dalam razia di tiga lokasi tersebut, tidak ditemukan personel TNI maupun Polri yang memasuki THM di Kabupaten Berau

“Giat razia gabungan ini dilaksanakan sebagai upaya untuk meminimalisasi terjadinya pelanggaran disiplin anggota TNI dan Polri,” ungkap Dan Subdenpom VI/1-2 Berau Kapten CPM Roni Setiono.

“Kepada seluruh personel TNI dan Polri, diimbau untuk tidak melanggar aturan selama berada di luar jam dinas dan terutama tidak masuk ke THM,” pungkasnya.

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network