Gempa Jakarta Tak Berpotensi Tsunami, Warga Diminta Tenang

Reza Yunanto
Gempa bumi berkekuatan M6,7 guncang Banten terasa hingga Jakarta. (Foto: ilustrasi)

JAKARTA, iNews.id - Gempa  berkekuatan Magnitudo 6,7 yang mengguncang Barat Daya Sumur, Banten, Jumat (14/1/2022) pukul 16:05 WIB dipastikan tak berpotensi tsunami. 

Hasil analisis BMKG, lokasi episenter gempa bumi terletak pada titik koordinat 7,01 Lintang Selatan (LU) dan 105,26 Bujur Timur (BT). Pusat gempa berada 52 km Barat Daya Sumur, Banten pada kedalaman 10 km. 

"Gempa Mag:6.7, 14-Jan-22 16:05:41 WIB, Lok:7.01 LS,105.26 BT (52 km BaratDaya SUMUR-BANTEN), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG," tulis @infoBMKG, Jumat (14/1/2022). 

Terkait gempa tersebut, BMKG meminta warga untuk berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya gempa susulan. Selain itu memastikan gempa tak berpotensi tsunami. 

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulisnya.

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network