JAKARTA, iNewsKutai.id - Rumah tapak jabatan menteri di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara baru akan rampung 2024. Namun, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono sudah menyatakan kesiapannya sebagai menteri pertama yang tinggal di ibu kota baru.
Saat ini, pembangunan 36 rumah jabatan menteri sedang dikebut penyelesaiannya. Rumah dinas ini akan digunakan menteri dan pejabat setingkat menteri seiring pengoperasian IKN Nusantara yang ditargetkan tahun depan.
Menteri Basuki pun menyatakan kesiapannya menjadi menteri pertama yang tinggal di IKN Nusantara.
"Meskipun cuma beberapa bulan, InsyaAllah saya akan menjadi menteri pertama yang tinggal di IKN Nusantara," tegas Basuki Hadimuljono saat memberikan sambutan dalam acara Sewindu Project Strategis Nasional di Jakarta, Rabu (26/7/2023).
Editor : Abriandi
Artikel Terkait