SENDAWAR, iNewsKutai.id - Puluhan ribu warga menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kutai Barat. Warga berbondong-bondong memadati Alun-Alun Itho Sendawar, Jumat (3/11/2023).
Ini merupakan kunjung pertama Jokowi ke Kutai Barat. Kedatangannya sekaligus untuk menghadiri Festival Dahau sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 24 Kabupaten Kutai Barat.
"Adil Ka' Talino, Bacuramin Ka' Saruga, Basengat Ka' Jubata," sapa Jokowi mengawali sambutannya dengan bahasa Dayak.
Kalimat tersebut merupakan salam budaya Suku Dayak. Salam tersebut mengandung tiga pilar pedoman hidup yakni adil kepada sesama manusia, bercermin kepada surga dan nafas hidup berasal dari Tuhan.
Salam dari Jokowi pun disambut riuh dengan warga dengan sahutan.
"Arus... Arus... Arus.... (Setuju..Setuju..Setuju)," sambut warga yang berdesakan di Alun-Alun Itho.
Dalam sambutannya, Jokowi mengaku bahagia bisa hadir menyapa warga Kutai Barat.
"Saya betul-betul sangat senang dan gembira. Bisa hadir di Bumi Tanaa Purai Ngeriman dalam Festival Dahau yang selalu dinanti warga Kubar," ujarnya.
Jokowi pun menyampaikan pesan kebangsaan. Sebagai negara besar dengan kemajemukan yang memiliki 714 suku, Jokowi berpesan agar setiap warga selalu menjaga keutuhan dan persatuan bangsa.
Ia juga memuji Kubar yang dinilainya, mampu menjaga toleransi kerukunan umat beragama. Serta di sisi yang sama, terus melestarikan tradisi budaya.
"Saya melihat semangat Bhinneka Tunggal Ika bisa diwujudkan secara nyata di Kubar. Saya lihat di sini rukun-rukun dan selalu menjaga kekompakan," puji Jokowi.
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi dianugerahi Gelar Kehormatan Bangsawan Adat. Penganugerahan gelar kehormatan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Lembaga Adat Besar (LAB) Kabupaten Kutai Barat, Manar Dimansyah.
Menutup rangkaian giatnya di Kutai Barat, Jokowi juga berinteraksi dengan para warga. Memberikan kuis berhadiah sepeda, berfoto selfie bersama dan menyalami para warga yang hadir.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait