JAKARTA, iNewsKutai.id - RANS Nusantara FC degradasi ke Liga 2. Tim sepak bola milik artis Raffi Ahmad itu harus turun kasta setelah dua musim berkompetisi di Liga 1.
RANS Nusantara dipastikan degradasi menyusul kekalahan 2-3 atas PSM Makassar pada matchday terakhir Liga 1 2023/2024. Bermain di Stadion Batakan Balikpapan, kemenangan PSM disumbangkan Yakob Sayuri dengan dua gol dan disempurnakan Adilson Silva.
Sementara RANS memperkecil kekalahan Kushedya Yudo dan eksekusi penalti Evandro Brando di menit-menit terakhir pertandingan. Kekalahan ini membuat klub yang sebelumnya bernama Cilegon United itu mengakhiri musim di peringkat 16 dengan 35 poin.
RANS sebelumnya berhasil promosi ke kompetisi Liga 1 pada musim 2022/2023. Setelah dua musim, tim berjuluk The Phoenix itu harus menyusul Bhayangkara FC dan Persibako yang sebelumnya sudah dipastikan degradasi ke Liga 2.
Di sisi lain, Madura United jadi tim terakhir yang lolos ke Championship Series. Laskar Sape Kerap bermain imbang 0-0 melawan Arema FC dalam laga pamungkas Liga 1 2023-2024.
Dengan demikian, empat tim yang akan bermain di Championship Series yakni Borneo FC, Persib Bandung, Bali United dan Madura United. Tim empat besar tersebut akan memperebutkan gelar juara Liga 1.
artikel ini telah tayang di inews.id
Editor : Abriandi
Artikel Terkait