Paula Verhoeven Resmi Jadi Janda, Tak Dapat Nafkah dari Baim Wong karena Terbukti Selingkuh

Diana Rafikasari
Paula Verhoeven resmi menyandang status janda setelah Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengabulkan gugatan cerai yang diajukan Baim Wong. (foto: ist)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Paula Verhoeven resmi menyandang status janda setelah Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengabulkan gugatan cerai yang diajukan Baim Wong

Putusan cerai dibacakan majelis hakim pada Rabu, 16 April 2025. Keputusan ini berdasarkan bukti-bukti perselingkuhan yang diajukan Baim dalam gugatan cerai yang masuk sejak 7 Oktober 2024.

Majelis hakim menyatakan Paula sebagai istri nusyuz—tidak taat terhadap suami dan melakukan pengkhianatan pernikahan. 

"Dalil yang disampaikan pemohon terbukti. Maka gugatannya dikabulkan,” ujar Humas PA Jaksel, Suryana.

Ia menambahkan, “Termohon terbukti tidak menjaga kehormatan sebagai istri dan mengkhianati hubungan suci suami-istri.”

Dampaknya, Paula dinyatakan tidak berhak atas nafkah iddah, nafkah anak, dan nafkah madhiyah, yang sebelumnya dia ajukan dalam gugatan balik. 

Paula sempat menuntut nafkah anak sebesar Rp80 juta per bulan, nafkah iddah Rp200 juta, dan nafkah madhiyah sebesar Rp800 juta.

Editor : Abriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network