SAMARINDA, iNewsKutai.id - Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan akan menggunakan kartu kendali dalam pendistribusian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar bersubsidi ke konsumen.
General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan Freddy Anwar mengungkapkan, penggunaan kartu kendali tersebut untuk memastikan jika pendistribusian solar bersubsidi tepat sasaran dan sesuai kuota.
Menurut dia, penggunaan kartu kendali hasil kerja sama dengan BRI itu sekaligus untuk meningkatkan pelayanan Pertamina Patra Niaga terhadap masyarakat dalam penyediaan BBM bersubsidi.
"Dalam upaya peningkatan pelayanan terkait pendistribusian solar bersubsidi di Kaltim, kami akan menggunakan kartu kendali agar tepat sasaran sesuai kuota yang ditentukan,” ungkap Freddy dalam audiensi dengan Gubernur Kaltim Isran Noor di ruang kerja gubernur, Jumat (1/4/2022).
Menanggapi rencana tersebut, Isran Noor menyatakan dukungan dalam penggunaan kartu kendali. Dia berharap, Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan bisa terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Kaltim dalam hal penyediaan BBM.
“Lanjutkan saja, lakukan yang terbaik. Perhatikan dengan baik supply and demand, agar tidak terjadi kelangkaan BBM. Karena jujur saja untuk sektor energi ini peran dari pemerintah daerah sangat terbatas,” kata Isran Noor.
Selain itu, Isran Noor juga meminta kepada Pertamina Patra Niaga serta perusahaan BUMN maupun swasta untuk turut berkontribusi dalam pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat di Kaltim.
“Pertamina harus terdepan membangun rumah layak huni di Kaltim. Demikian juga perusahaan-perusahaan lainnya yang beroperasi di Kaltim. Sehingga masyarakat Kaltim juga turut merasakan dampak dari beroperasinya perusahaan-perusahaan di Kaltim. Karena minyak bumi merupakan salah satu sumber pembiayaan negara. Selain minyak, ada gas, kayu, batu bara dan lainnya. Semua itu ada di Kaltim,” pungkas Isran.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait