TENGGARONG, iNewsKutai.id - Sat Lantas Polres Kutai Kartanegara menggencarkan patroli mengantisipasi balapan liar yang kian marak selama bulan Ramadan. Patroli dilakukan usai salat tarawih hingga selepas subuh yang menjadi jam-jam rawan balapan liar.
Kasat Lantas AKP Reza Pratama Ramdhani Yusuf mengatakan, pihaknya sering mengeluhkan balapan liar yang dilakukan sekelompok remaja. Aksi melanggar hukum itu biasanya terjadi menjelang dini hari dan menggeber motor bersuara keras.
Hal itu semakin marak dengan masuknya bulan Ramadan. Hal itu otomatis mengganggu warga yang sedang beribadah malam atau yang beristirahat untuk persiapan sahur.
Tidak hanya itu, balapan liar juga berpotensi menimbulkan gangguan keamanan karena banyak yang berujung tawuran. Daerah rawan balapan liar ini terutama daerah tepian di Timbau, Tenggarong dan sekitar jembatan Kutai Kartanegara.
"Untuk mengantisipasi hal tersebut, Satlantas Polres Kukar mengintensifkan patroli di sejumlah titik dan jam-jam rawan terutama dini hari menjelang waktu salat subuh," jelas AKP Reza dalam keterangan tertulis dikutip Jumat (24/3/2023).
AKP Reza juga berharap keterlibatan masyarakat untuk ikut menjaga situasi tetap kondusif dan selalu koordinasi dengan pihak kepolisian apabila terjadi atau menemukan kejadian yang menonjol terutama balapan liar.
"Mari kita bersama-sama menjaga situasi bulan ramadhan ini tetap kondusif dan tidak menggangu ketertiban umum atau kepentingan orang lain," pungkasnya.
Editor : Abriandi