get app
inews
Aa Text
Read Next : Uang Belanja Tak Cukup, IRT di Berau Nyambi Jualan Sabu dari Rumah

Diterkam Buaya saat Buang Air di Sungai, Warga Melati Jaya Ditemukan Tewas tanpa Kaki Kanan

Senin, 31 Juli 2023 | 19:18 WIB
header img
Pria di Berau tewas diterkam buaya saat buang air di tepi sungai. (foto: ist/tangkapan layar)

TANJUNG REDEB, iNewsKutai.id - Nasib nahas dialami Abraham Gunawan (40) warga Kampung Melati Jaya, Kecamatan Gunung Tabur, Berau. Dia tewas diterkam buaya saat sedang buang air di Sungai Bengawan, Senin (31/7/23) sekitar pukul 07.00 WITA.

Jasad korban sempat hilang dibawa buaya. Tim SAR gabungan yang diterjunkan melakukan pencarian akhirnya menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia sekitar pukul 11.30 WITA.

Saat ditemukan, buaya pemangsa masih berada di sekitar jenazah korban. Personel Polairud Polres Berau yang turut melakukan pencarian terpaksa melepaskan tembakan. Setidaknya 10 peluru ditembakkan ke dalam sungai untuk menghalau buaya berukuran besar tersebut.

Korban Abraham kemudian dievakuasi dalam kondisi mengenaskan. Kaki kanan korban sudah hilang diduga dimangsa buaya.

"Korban ditemukan tidak jauh dari lokasinya hilangkan dalam kondisi tidak utuh di bagian kaki," jelas Kapolsek Gunung Tabur AKP Amin Maulani dalam keterangan tertulisnya, Senin (31/7/2023).

Korban Abraham diterkam buaya saat sedang buang air di sungai. Korban terdengar berteriak minta tolong sekitar 5 menit setelah pamit ke sungai. 

Kerabat korban bernama Martunis kemudian menuju sungai namun tidak lagi menemukan Abraham. Pria asal NTT itu hanya menemukan jejak buaya di sekitar jamban tempat korban buang air. 

Saksi kemudian melaporkan kejadian tersebut ke perangkat desan dan diteruskan ke Basarnas Berau. Tim SAR gabungan dari Polsek Gunung Tabur, Unit Siaga SAR Berau, BPBD Berau, dan BKSDA kemudian terjun ke lokasi.

Tim SAR sempat melakukan pencarian sebelum akhirnya menemukan korban dalam kondisi meninggal dunia. Jenazah korban kemudian dievakuasi ke Puskesmas Merancang untuk pemeriksaan.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut