get app
inews
Aa Text
Read Next : Kabar Gembira! Prabowo Subianto Teken PP Hapus Kredit Macet Petani, Nelayan dan UMKM

Kabar Gembira! Gaji Guru PNS dan Guru Honorer Naik, Berikut Rinciannya

Selasa, 26 November 2024 | 20:26 WIB
header img
Pemerintah akan menaikkan gaji guru PNS dan guru honorer. (foto: ilustrasi/ist)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Kabar gembira bagi seluruh tenaga guru di Indonesia. Presiden Prabowo Subianto akan menaikkan gaji guru Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan guru honorer.

Kenaikan gaji ini menjadi kado Hari Guru yang akan diperingati secara nasional di Velodrome, Rawamangun, Jakarta, pada 28 November 2024 mendatang.

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti merincikan, guru PNS akan mendapatkan kenaikan satu bulan gaji pokok. Sementara guru non PNS atau honorer akan mendapatkan kenaikan gaji Rp2 juta per bulan.

Mu’ti memastikan kenaikan gaji ini akan diumumkan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto dalam peringatan puncak Hari Guru Nasional dengan tema Guru Hebat Indonesia Kuat. 

"(Kenaikan gaji) Nanti akan disampaikan peningkatan kesejahteraan guru. Non-ASN sebesar 2 juta rupiah dan peningkatan gaji guru ASN sebesar 1 kali gaji pokok yang mereka miliki," jelas Mu’ti di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (26/11/2024).

Pada kesempatan itu, Presiden Prabowo Subianto juga akan membuka acara sekaligus memberikan pengumuman kenaikan gaji para guru.

“Kami sampaikan kesediaan Bapak Presiden dapat membuka dan memberikan pengarahan dalam memberikan puncak Hari Guru Nasional 2024 dengan tema Guru Hebat Indonesia Kuat,” ucapnya. 

artikel ini telah tayang di inews.id

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut