get app
inews
Aa Text
Read Next : Boyong Pemain Berusia 16 Tahun ke Jakarta, Bahrain Pandang Remeh Timnas Indonesia?

Patrick Kluivert Buang Anak Emas Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

Minggu, 09 Maret 2025 | 21:53 WIB
header img
Patrick Kluivert mencoret lima pemain timnas Indonesia untuk menghadapi Australia dan Bahrain. (foto: ilustrasi/afc)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Lima pemain timnas Indonesia dicoret pelatih Patrick Kluivert. Salah satu pemain yang dibuang adalah anak emas mantan pelatih tim Garuda, Shin Tae-yong.

Patrick Kluivert akan segera menjalani debutnya sebagai pelatih timnas Indonesia. Melawan Australia pada 20 Maret dan Bahrain 25 Maret akan menjadi ajang pembuktian pelatih asal Belanda itu.

Menghadapi dua laga tersebut, Kluivert memanggil 27 pemain untuk laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga tersebut. 

Mayoritas nama-nama yang dipanggil merupakan wajah lama timnas Indonesia. Yang menarik, Kluivert mencoret lima pemain yang selama ini rutin memperkuat tim Garuda.

Bahkan, salah satunya adalah anak emas Shin Tae-yong, Asnawi Mangkualam Bahar. Pemain klub Thailand, Port FC itu tidak masuk dalam daftar pemain yang diinginkan Kluivert.

Padahal, Asnawi masih berstatus kapten timnas Indonesia. Dia juga merupakan pemain pelapis Sandy Walsh di sektor bek kanan.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut