get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemungutan Suara Ulang Pilkada Kukar, Gubernur Kaltim Wanti-wanti KPU Jangan Sampai PSU Lagi!

Kutai Kartanegara Bangun Tiga Sekolah Rakyat, 100 Persen Gratis

Selasa, 22 April 2025 | 20:42 WIB
header img
Pemkab Kutai Kartanegara akan membangun tiga Sekolah Rakyat di Tenggarong dan Muara Badak. (foto: ilustrasi/ist)

TENGGARONG, iNewsKutai.id - Pemkab Kutai Kartanegara akan membangun tiga Sekolah Rakyat yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.

Dua sekolah akan dibangun di Tenggarong tepatnya di Loa Ipuh Darat dan satu sekolah di Desa Tanjung Limau, Muara Badak.

Sekda Kutai Kartanegara, Sunggono menjelaskan, luas lahan yang disiapkan di Kelurahan Loa Ipuh Darat mencapai 10,65 hektar untuk membangun SD, SMP, dan SMA dengan masing-masing tiga rombongan belajar.

"Untuk lahan di Muara Badak tepatnya di Jalan AM Tahir DesaTanjung Limau disiapkan lahan seluas 14,27 ha untuk membangun SMP dan SMA dengan tiga rombongan belajar," jelas Sunggono dilansir dari laman Pemkab Kukar, Selasa (22/4/2025).

Sekda menjelaskan, pembangunan sekolah rakyat merupakan bagian dari pengentasan kemiskinan melalui jalur pendidikan. Alasannya, sekolah tersebut bisa diakses oleh warga miskin secara gratis.

Sunggono menambahkan, fasilitator dari Kementerian Sosial, Kemendagri, Kementerian PU sudah melakukan verifikasi lahan yang dihibahkan perusahaan swasta kepada Pemkab Kukar. 

Sementara lahan yang diusulkan tahap kedua merupakan milik Pemprov Kaltim. 

"Diharapkan dukungan semua pihak agar program sekolah rakyat ini dapat berjalan lancar sebagai bagian dalam dalam upaya pengentasan warga miskin karena semuanya gratis,"tambahnya. 

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut