get app
inews
Aa Read Next : Cara Menurunkan Kolesterol secara Alami tanpa Obat-obatan  

5 Buah-buahan Ini Ampuh Cegah Kolesterol Tinggi Usai Konsumsi Daging Kurban di Hari Raya Idul Adha

Minggu, 10 Juli 2022 | 11:43 WIB
header img
Ilustrasi buah-buahan penurun kolesterol usai konsumsi daging kurban. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Cara mencegah kolesterol tinggi pada hari raya Idul Adha sangat penting untuk diketahui. Hal ini dikarenakan, hari raya kurban identik dengan daging sapi maupun kambing.

Daging merah merupakan salah satu makanan yang mengandung kolesterol tinggi. Belum lagi jika diolah menjadi sejumlah makanan lezat seperti sate, gulai, atau tongseng.

Namun dibalik kelezatan masakan daging hewan kurban ini, ada potensi kolesterol tinggi yang menyertai. Karena itu, sangat penting mengetahui cara menurunkan kolesterol usai mengonsumsi daging kurban.

Salah satunya dengan mengonsumsi buah-buahan segar. Dilansir dari berbagai sumber, berikut buah-buahan yang bisa menurunkan kolesterol jahat dalam darah.

1. Alpukat

Selain cocok untuk diet, ternyata alpukat bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam tubuh. Hal ini karena alpukat memiliki kandungan berupa pektin atau sejenis nutrisi yang bisa membantu menurunkan kolesterol. Selain pektin, alpukat juga kaya akan kandungan vitamin, mineral serta senyawa yang mampu menghambat penyerapan kolesterol dalam tubuh.

2. Apel

Selain alpukat, buah yang juga memiliki kandungan pektin dalam jumlah yang besar adalah apel. Seperti diketahui, pektin menyerap kolesterol dan lemak jahat yang ada di dalam usus halus, kemudian membawanya keluar tubuh melalui feses.

3. Jambu Biji

Jambu biji memiliki kandungan nutrisi berupa kalium yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat, tekanan darah, serta meningkatkan kadar kolesterol baik. Selain itu, kandungan dalam buah jambu biji juga bisa membantu melindungi jantung, terutama dari kerusakan akibat radikal bebas.

4. Pisang

Konsumsi buah pisang juga bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Hal itu terjadi karena kandungan zat inulin pada pisang bisa mengendalikan kolesterol yang didapat dari konsumsi makanan.

5. Buah Bit

Buah bit masih satu keluarga dengan sayuran lobak dan sayuran berakar lainnya. Kasiatnya, bisa membantu menurunkan kadar kolesterol darah yang tinggi. Namun, hal ini masih harus diteliti lebih lanjut.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut