get app
inews
Aa Read Next : Jual Miras di Rumah, Emak-Emak di Muara Jawa Diciduk Polisi

Tragis, Emak-Emak di Makassar Tewas saat Lomba Tarik Tambang

Minggu, 18 Desember 2022 | 21:13 WIB
header img
Emak-emak di Kota Makassar tewas saat lomba tarik tambang. (Foto: Ilustrasi/Istimewa)

MAKASSAR, iNewsKutai.id - Insiden tragis terjadi dalam lomba tarik tambang Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) Makassar, Minggu (18/12/2022). Seorang emak-emak tewas saat mengikuti lomba yang digelar untuk memecahkan rekor MURI tersebut.

Korban yang diidentifikasi bernama Masyita, warga Jalan Kelapa III, Kelurahan Ballaparang Kota Makassar itu meninggal dunia setelah kepalanya terbentur beton pembatas jalan.

Selain itu, tiga korban lainnya juga mengalami luka-luka. Salah seorang di antaranya bahkan mengalami patah kaki dan terpaksa mendapat perawatan intensif di RS Pelamonia Makassar.

Panitia pelaksana Mursalim mengatakan, korban tewas merupakan salah satu peserta tarik tambang. Korban meninggal akibat terbentur beton pembatas jalan. Saat kejadian, korban menarik tali ketika peserta lain belum bersiap.

Menurutnya, sebelum lomba, panitia sudah mengingatkan peserta untuk tidak menarik tali sebelum kegiatan dimulai. Namun, diduga karena terlalu bersemangat, korban menarik tali sehingga terpelanting dan mengenai beton pembatas jalan.

Korban sempat dilarikan ke rumah sakit namun nyawanya tidak tertolong akibat benturan keras di kepala.

"Korban terbentur dan jatuh jadi bukan karena tali putus atau terlilit tali. Yang luka-luka ada sekitar tiga orang," ujarnya, Minggu (18/12/2022). 

Editor : Abriandi

Follow Berita iNews Kutai di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut