get app
inews
Aa Read Next : Duh! Harga TBS Sawit Kaltim Bergerak Turun

Harga TBS Kelapa Sawit Rp3.071 per Kilogram, Tertinggi Sepanjang Sejarah

Jum'at, 24 Desember 2021 | 09:07 WIB
header img
Ilustrasi kawasan perkebunan sawit. (foto : ist)

SAMARINDA, iNewsKutai.id - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Kalimantan Timur mencatatkan rekor tertinggi sepanjang sejarah. Pada Desember ini, harga TBS untuk tanaman berusia antara 10-25 tahun mencapai Rp3.071 per kilogram (kg).

Kepala Dinas Perkebunan (Disbun) Kaltim Ujang Rachmad mengungkapkan, kenaikan harga TBS kelapa sawit untuk Desember ini tercatat menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah.

"Desember ini menjadi periode yang menggembirakan bagi petani sawit di Kaltim. Harga terus mengalami kenaikan dan mencatatkan rekor tertinggi. Selain itu karena prospek bisnis di sektor kelapa sawit memang menjanjikan," kata Ujang Rachmad, di Samarinda, Kamis (23/12/2021).

Dilansir laman Pemprov Kaltim, berdasarkan hasil rapat penetapan harga TBS sawit untuk periode Desember 2021, untuk umur tiga tahun Rp2.704,97, umur empat tahun Rp2.885,30, umur lima tahun Rp2.902,21, dan umur enam tahun Rp2.933,34.

Sedangkan, umur tujuh tahun Rp2.951,00, umur delapan tahun Rp2.973,20, umur sembilan tahun Rp3.035,40, dan umur sepuluh tahun hingga dua puluh lima tahun Rp3.071,08.

Sementara itu, harga crude palm oil (CPO) tertimbang dikenakan Rp13.641,24. Harga kernel (inti sawit) rerata tertimbang yang sama sebesar Rp10.075,49 dengan Indeks K sebesar 88,08 persen.

"Daftar harga TBS ini berlaku untuk petani yang sudah bermitra dengan perusahaan pemilik pabrik kelapa sawit di Kaltim, khususnya kebun plasma," pungkasnya.

Editor : Abriandi

Follow Berita iNews Kutai di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut