get app
inews
Aa Text
Read Next : Truk Trailer Rem Blong Tabrak 13 Kendaraan di Exit Tol Bawen, 3 Orang Tewas Belasan Luka

Kronologis Kecelakaan Truk Kontainer Rem Blong yang Tewaskan 5 Orang di Balikpapan

Jum'at, 21 Januari 2022 | 09:57 WIB
header img
Truk kontainer mengalami rem blong di perempatan Muara Rapak, Kota Balikpapan, Jumat (21/1/2022) pagi. (foto: ist)

BALIKPAPAN, iNews.id - Sedikitnya lima orang tewas dalam kecelakaan maut di persimpangan Muara Rapak, Kota Balikpapan, Jumat (21/1/2022) pagi. Sebuah truk kontainer mengalami rem blong dan menghantam  6 mobil dan 14 sepeda motor yang di depannya.

Kecelakaan bermula ketika truk pengangkut kontainer nopol KT 8534 AJ yang dikemudikan Muhammad Ali (48) hendak mengantar muatan berisikan kapur pembersih air dengan berat 20 ton ke Kampung Baru Balikpapan Barat. 

Baca juga: Kecelakaan Maut di Balikpapan: Truk Kontainer Rem Blong Seruduk Puluhan Kendaraan, 5 Orang Tewas

Sekitar KM 0,5, truk yang dikemudikan Muhammad Ali sudah mulai mengalami masalah pada rem. Sesampai di depan Bank Mandiri, rem sudah tidak berfungsi dan truck meluncur menabrak puluhan motor dan mobil yang sedang berhenti di traffic light Muara Rapak.

"Truk ini berangkat dari Karang Joang mau mengantar muatan ke Kampung Baru. Di jalan sudah mulai bermasalah rem nya tapi tidak mampu diatasi sopir dan akhirnya menabrak puluhan kendaraan di lampu merah Muara Rapak," jelas Dirlantas Polda Kaltim Kombes Pol Sonny Irawan, Jumat (21/1/2022).

Dari pemeriksaan awal, pengemudi truk tronton pertama kali menabrak sepeda motor kemudian menghantam enam mobil di depannya. Truk baru berhenti di depan Masjid Al Munawar. 

Sonny menambahkan, dari data sementara, korban meninggal dunia sebanyak lima orang dan empat orang luka berat. Selain itu, sejumlah pengendara juga mengalami luka ringan. Saat ini, seluruh korban sudah berada di RS Kanujoso dan RSU Beriman.

Sementara itu, rekaman kamera keamanan memperlihatkan bagaimana truk kontainer yang diduga rem blom menghantam puluhan kendaraan di depannya. Kecelakaan ini terjadi ketika traffic light Muara Rapak menuju Jalan Ahmad Yani sedang menyala merah.

Dari arah belakang, sebuah truk pengangkut kontainer berwarna merah melaju kencang. Pengemudi truk terlihat sempat mengambil jalur ke kiri namun kemudian banting setir ke arah kanan.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut