get app
inews
Aa Read Next : 14 Malware Berbahaya bagi HP Android, Curi Password hingga Data Perbankan

Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP, Mudah tanpa Aplikasi 

Rabu, 08 November 2023 | 10:22 WIB
header img
Cara mengembalikan foto terhapus di HP android tanpa aplikasi. (foto: ilustrasi/ist)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Cara mengembalikan foto yang terhapus di HP Android tanpa aplikasi penting diketahui agar Anda tidak kehilangan dokumentasi penting yang secara tidak sengaja dihapus.

Dokumentasi foto saat ini menjadi sangat penting. Selain untuk dibagikan, foto menjadi salah satu cara untuk mengabadikan kejadian penting.

Namun, tidak jarang pengguna HP Android secara tidak sengaja menghapus file-file foto di galeri. Hal ini tentu tidak diinginkan karena kehilangan dokumentasi momen penting.

Namun, jangan khawatir karena foto yang terhapus sejatinya bisa dikembalikan. Caranya pun cukup mudah dan tanpa aplikasi.

Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP Android

1. Google Photos 

Cara mengembalikan foto yang terhapus di HP Android yang pertama adalah menggunakan Google Photos. Untuk menggunakannya, simak langkah berikut ini:

- Buka aplikasi Google Photos di perangkat 
- Klik menu yang tersedia di kiri atas layar 
- Klik Trash 
- Pilih foto yang ingin dipulihkan 
- Terakhir, klik Restore 
- File foto yang sudah terhapus permanen akan muncul kembali di galeri. 

Editor : Abriandi

Follow Berita iNews Kutai di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut