get app
inews
Aa Read Next : PDIP Dapat Jatah Ketua DPR RI, Puan Maharani Kembali Terpilih?

Kocak! Legislator Terpilih Dilantik Jadi Anggota DPR RI Pakai Kostum Ultraman

Selasa, 01 Oktober 2024 | 11:32 WIB
header img
Anggota DPR terpilih dari Dapil II Jawa Tengah, Jamaludin Malik mengenakan kostum Ultraman hadiri pelantikan. (foto: jonathan simanjuntak)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Anggota Legislatif terpilih periode 2024-2029 dilantik menjadi anggota DPR RI, Selasa (1/10/2024) hari ini. Menariknya, dari sekian ratus legislator, tampak superhero Ultraman ada di dalam rombongan.

Penampilan superhero UItraman ini cukup mencolok. Sebab, mayoritas caleg terpilih mengenakan setelan jas rapih atau kebaya memasuki Komplek DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat.

Seolah tidak peduli, Ultraman dengan warga kostum khas silver, merah, dan biru berbaur dengan ratusan orang lainnya. Rupanya, sosok dibalik kostum tersebut adalah anggota DPR terpilih dari Dapil II Jawa Tengah, Jamaludin Malik.

Dengan kostum Ultraman yang bisa menyala pada bagian mata, politikus Partai Golkar itu sontak menjadi pusat perhatian. Dia bahkan tetap memakai kostum Ultraman memasuki ruang pelantikan.

Rupanya, ada alasan dibalik aksi nyeleneh Jamaluddin. Kostum Ultraman tersebut identik dengan dirinya ketika masa kampanye Pemilu. Dia kerap menggunakan kostum superhero asal Jepang itu ketika menggalang suara.

Bersama Jamaluddin, ada 579 legislator lainnya dilanti sebagai anggota DPR periode 2024-2029. Mereka mengucapkan sumpah janji pada rapat paripurna di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut